Senin, 31 Maret 2008

Taman Simpel Modern

Arsitektur rumah modern yang akhir-akhir ini banyak digemari oleh masyarakat perkotaan lebih disempurnakan dengan penataan ruang luar yang serba minim dan monokromatis.

Gambaran karakter yang berkesan clean dengan garis-garis geometris dan warna-warna teduh dan menenangkan merupakan gambaran karakter yang muncul dari style ini. Untuk taman, aplikasi karakter tersebut dimunculkan dengan beragam cara antara lain melalui konsep penataan berbagai elemen taman. dsc04461Komposisi taman simpel modern lebih bersifat homogen dengan menerapkan garis-garis tegas yang senada dengan garis bangunan. Komposisi yang serba geometris dengan karakter yang serba tegas ini diwujudkan melalui pola komposisi soft material dan hard material-nya. Misalnya komposisi tanaman yang serba lurus dan tegas serta pola jalan setapak yang satuan bentuknya persegi dan disusun dengan pola tegas bersiku.

Taman homogen biasany amenggunakan satu atau dua jenis tanaman dalam jumlah masal dengan satu atau dua aksentuasi bentuk dan aksentuasi warna dari tanaman yang menjadi point of interest. Hamparan rumput yang hijau monokrom dengan aksentuasi pola jalan setapak yang berpola linear melengkapi desain taman. Jika ingin menggunakan elemen keras dari bahan alam pilihlah jenis yang teksturnya simpel dengan tonasi warna yang berkisar antara warna putih, abu-abu sampai hitam bergradasi.

dsc04954 Unsur air yang hadir sebagai pelengkap elemen estetis dapat berfungsi maksimal karena menjadi unsur penyeimbang yang memberikan efek keteduhan dan efek kenyamanan. Kehadiran air juga mendukung suasana hening dan tenang yang ingin diciptakan. Dinamika air dimunculkan melalui gerakan riak-riak kecil yang halus dan cukup merangsang getaran indra.

Jenis-jenis tanaman yang biasa digunakan untuk melengkapi taman simpel modern ditanam antara lain love grass, red grass, Iris dan Russelia. Pisang kipas (Ravenala madagascariensis) dan Lyang Liu (Salyx babilonia) dianggap cocok disandingkan dengan tanaman di atas karena memiliki pola bentukan daun yang artistik dan berkesan tropis. Seluruh elemen lunak tersebut cukup manis dipadukan dengan material alami seperti kayu dan batu alam yang bergaris simpel.

Viva Rahwidhiyasa
Fotografer : Viva

Selasa, 18 Maret 2008

Mendeteksi kualitas rumah anda


7 Tips dan panduan untuk menginspeksi dan mendeteksi kualitas rumah andaRumah yang baru anda miliki dan tempati bukan berarti tanpa masalah, berikut adalah 7 tips dan panduan untuk menginspeksi dan mendeteksi kualitas rumah anda apakah rumah anda memang layak untuk dihuni, berikut tipsnya :



  1. Struktur Bangunan [ Building Structure ] , Struktur dari bangunan yang anda miliki & tempati akan sangat menentukan ketahanan dari rumah & hunian anda, apabila anda membeli rumah di sebuah perumahan atau membangun rumah anda sendiri maka jangan sungkan2x untuk menanyakan kepada ahlinya apakah struktur bangunan yang anda miliki telah sesuai dengan standart struktur bangunan yang ada, jangan menyesal di kemudian hari apabila suatu saat terjadi bencana ” Gempa ” yang tidak diinginkan dan rumah anda menjadi korbannya. so….?? Perhatikan baik2x untuk masalah yang satu ini.

  2. Kontrol air Sanitasi [ Water Control ], Hal ini menyangkut kontrol air limbah ( buangan ) & Air Hujan. Pastikan kondisi rumah memiliki ketinggian yang lebih daripada muka tanah / jalan dan pastikan lubang2x pembuangan atau saluran pembuangan yang ada memiliki dimensi yang besar serta sesuai dengan kapasitas buangan air hujan di rumah anda karena apabila rumah anda sudah dibangun dan ada kesalahan pemilihan dimensi / ukuran pada saluran pembuangan yang anda miliki, sudah dipastikan rumah anda akan kebanjiran di saat musim hujan tiba…:),Hal ini akan berdampak sangat besar dan andapun akan mengeluarkan biaya yang tidak sedikit untuk mengatasi masalah ini. Seperti membobol kembali lantai rumah anda yang sudah bagus karena anda harus memperbaiki lagi saluran yang mampet dan macet.

  3. Atap ( Roof ) , Pada aplikasi atap bangunan pastikan proses instalasinya sesuai dan tidak meninggalkan sedikitpun kesalahan pada pemasangannya, gunakan pemilihan material yang sesuai antara penutup atap ( genteng ) dengan material rangka yang anda gunakan untuk atap anda. apakah akan menggunakan atap berupa genteng beton, seng, dll serta apakah akan menggunakan rangka kayu, bambu, aluminium dsb.

  4. Detail ( Finishing ), Anda harus memperhatikan finishing detail pengerjaan dari rumah yang anda miliki atau anda pesan ( dari perumahan ), seperti finishing pengerjaan lantai, Pintu, Kitchen Set, kamar mandi, dapur, Daun pintu dan jendela dll, Hal ini dianggap penting karena proses finishing yang bagus ( tidak harus mahal ) akan sangat berpengaruh pada performance dan estetika dari rumah anda.

  5. Dapur dan Kamar Mandi [ Kitchen and Bathroom ], Perhatikan area dapur anda dengan seksama, apakah ketinggian meja dapur sudah sesuai dengan proporsi tinggi anda, apakah sink ( tempat cuci piring & gelas ) anda sudah sesuai penempatannya, apakah dapur anda termasuk dalam dapur kotor / dapur bersih atau kedua2xnya, konsultasikan hal ini dengan seorang interior desainer yang khusus menangani masalah dapur agar dapur yang anda miliki bisa menjadi lebih nyaman dan aman untuk kegiatan memasak anda, Perhatian juga area kamar mandi anda dengan seksama apakah saluran pembuangannya bisa bekerja dengan baik dan apakah area kamar mandi anda sudah mendapatkan penghawaan yang cukup.

  6. Sistem Elektrikal [ Elctrical system ]. Pastikan sistem elektrikal yang anda aplikasikan di dalam rumah anda benar2x direncanakan dengan matang sebelumnya. Dari mulai penempatan MCB ( master Circuit Break )nya, penempatan stop kontak dan saklar, penempatan saluran antenna TV, serta penempatan titik2x lampu di dalam rumah anda.

  7. Sejarah Kondisi Tanah ( Site Land )Tips ke tujuh sebagai panduan untuk anda dalam menginspeksi kualitas rumah anda ( tips tambahan dari mas john f papilaya ) adalah dengan menganalisa Sejarah Kondisi Tanah pada site yang anda miliki, Hal ini akan sangat menentukan :


  • Kualitas Tanah Anda ( Kualitas kesuburan tanah yang anda miliki )

  • Kualitas Air Bersih ( apakah layak digunakan untuk konsumsi air minum, mandi, proses cuci mencuci, atau malah tidak layak dan berbahaya apabila digunakan untuk kegiatan seperti di atas).

  • Analisa terhadap Sejarah Kondisi Tanah yang anda miliki merupakan salah satu hal yang pokok dan mendasar dalam menentukan kualitas rumah anda karena sebaik apapun rumah / bangunan yang anda miliki, jika tidak ditunjang dengan kondisi tanah yang ideal untuk sebuah hunian bagi keluarga anda, maka rumah yang anda tempati akan terasa kurang nyaman dan bisa memberikan dampak yang negatif dari segi kesehatan anggota keluarga anda.

Demikian tips dari kami. Semoga bermanfaat dan bisa memberikan pencerahan bagi anda.

Selamat menikmati perspektif-magazine.com

Jumat, 14 Maret 2008

Do'a Qunut

Banyak makna qunut akan tetapi yang dimaksudkan disini adalah do’a secara umum atau dengan dzikir-dzikir yang sudah dikenal. [Taudhihul Ahkam, Abdurrahman Ali Bassam, 2/82]

Doa Pertama

اَللَّهُمَّ اهْدِنِيْ فِيْمَنْ هَدَيْتَ، وَعَافِنِيْ فِيْمَنْ عَافَيْتَ، وَتَوَلَّنِيْ فِيْمَنْ تَوَلَّيْتَ، وَبَارِكْ لِيْ فِيْمَا أَعْطَيْتَ، وَقِنِيْ شَرَّ مَا قَضَيْتَ، فَإِنَّكَ تَقْضِيْ وَلاَ يُقْضَى عَلَيْكَ، إِنَّهُ لاَ يَذِلُّ مَنْ وَالَيْتَ، [وَلاَ يَعِزُّ مَنْ عَادَيْتَ]، تَبَارَكْتَ رَبَّنَا وَتَعَالَيْتَ.

“Ya Allah! Berilah aku petunjuk sebagaimana orang yang telah Engkau beri petunjuk, berilah aku perlindungan (dari penyakit dan apa yang tidak disukai) sebagaimana orang yang telah Engkau lindungi, sayangilah aku sebagaimana orang yang telah Engkau sayangi. Berilah berkah apa yang Engkau berikan kepadaku, jauhkan aku dari kejelekan apa yang Engkau takdirkan, sesungguhnya Engkau yang menjatuhkan qadha, dan tidak ada orang yang memberikan hukuman kepadaMu. Sesungguhnya orang yang Engkau bela tidak akan terhina, dan orang yang Engkau musuhi tidak akan mulia. Maha Suci Engkau, wahai Tuhan kami dan Maha Tinggi Engkau.”

[HR. Ashabus Sunan yang empat, Ahmad, Darimi, Al Hakim, dan Baihaqi. Kalimat yang didalam kurung lafadz Baihaqi. Lihat Shahih Tirmidzi 1/144 dan Shahih Ibnu Majah 1/194 serta Irwa’ul Ghalil 2/172]

Keterangan: Kita meminta hidayah (hidayah petunjuk yaitu berupa ilmu, hidayah taufik berupa amal, meminta keselamatan dunia dan akhirat/agama). Adapun keselamatan agama adalah selamat dari penyakit hati yang berkisar pada nafsu dan kerancuan berpikir sedangkan keselamatan dunia adalah keselamatan dari penyakit badan. Watawallani fiiman tawallaita artinya permintaan pertolongan dan kedekatan kepada Allah. Berkahilah pada apa yang telah Engkau berikan yakni permintaan keberkahan pada semua kenikmatan yang Allah berikan kepada kita berupa anak, harta, kehormatan, ilmu, dan sebagainya. Dengan berkah sesuatu yang sedikit jadi banyak, berapa banyak manusia mampu berbuat banyak dalam waktu yang singkat, berapa banyak manusia memiliki sedikit harta akan tetapi penuh dengan kenikmatan dan sebaliknya orang yang hilang berkahnya tidak dapat menikmati hartanya walaupun banyak. Permintaan menjauhkan dari takdir yang tidak kita sukai, tidak ada yang dapat menghakimi Allah, tidak ada yang dapat menang menghadapi Allah bagi orang yang memusuhi-Nya akan tetapi kehinaan itu terkadang dialami muslimin (penolong Allah) pada sebagian keadaan dan tidak selamanya dalam rangka maslahat kaum muslimin. Tabarakta Rabbana… yakni Allah yang menurunkan barakah. Wa ta’alaita yakni Allah Maha Tinggi dzat dan mulia sifat-Nya. (Syarah Al-Mumti’ 4/30-45)

Doa Kedua

اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِرِضَاكَ مِنْ سَخَطِكَ، وَبِمُعَافَاتِكَ مِنْ عُقُوْبَتِكَ، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْكَ، لاَ أُحْصِيْ ثَنَاءَ عَلَيْكَ أَنْتَ كَمَا أَثْنَيْتَ عَلَى نَفْسِكَ.

“Ya, Allah, sesungguhnya aku berlindung dengan kerelaanMu dari kemarahanMu, dan dengan keselamatanMu dari siksaMu. Aku berlindung kepadaMu dari ancamanMu. Aku tidak mampu menghitung pujian dan sanjungan kepa-daMu, Engkau adalah sebagaimana yang Engkau sanjungkan kepada diriMu sendiri.”

[HR. Ashabus Sunan yang empat, Ahmad dan lihat Shahih Tirmidzi 3/180 dan Shahih Ibnu Majah 1/194 serta Irwa’ul Ghalil 2/175]

Keterangan: Kita berlindung dari sesuatu dengan perantara lawan sifat Allah seperti berlindung dari kemurkaan dengan perantara keridhaan Allah, berlindung dengan keselamatan-Nya dari malapetaka agama atau dunia. Lawan dari keselamatan adalah siksaan sementara siksaan timbul dari dosa-dosa sehingga bila kita berlindung melalui keselamatan-Nya dari siksa-Nya berarti kita berlindung dari dosa-dosa hingga Dia menyelamatkan kita dari dosa-dosa apakah dengan karunia-Nya ataupun karena taubat kita. (Syarah Al-Mumti’ 4/49-50)

Doa Ketiga

اَللَّهُمَّ إيـَّاكَ نَعْبُدُ، وَلَكَ نُصَلِّيْ وَنَسْجُدُ، وَإِلَيْكَ نَسْعَى وَنَحْفِدُ، نَرْجُوْ رَحْمَتَكَ، وَنَخْشَى عَذَابَكَ، إِنَّ عَذَابَكَ بِالْكَافِرِيْنَ مُلْحَقٌ. اَللَّهُمَّ إِنَّا نَسْتَعِيْنُكَ وَنَسْتَغْفِرُكَ، وَنُثْنِيْ عَلَيْكَ الْخَيْرَ، وَلاَ نَكْفُرُكَ، وَنُؤْمِنُ بِكَ، وَنَخْضَعُ لَكَ، وَنَخْلَعُ مَنْ يَكْفُرُكَ.

“Ya Allah! KepadaMu kami menyembah. UntukMu kami melakukan shalat dan sujud.KepadaMu kami ber-usaha dan melayani. Kami mengharapkan rahmatMu, kami takut pada siksaanMu. Sesungguhnya siksaanMu akan menimpa pada orang-orang kafir. Ya, Allah! Kami minta pertolongan dan minta ampun kepadaMu, kami memuji kebaikanMu, kami tidak ingkar kepada-Mu, kami beriman kepadaMu, kami tunduk padaMu dan berpisah pada orang yang kufur kepadaMu.”

[HR. Baihaqi dalam Sunan Al Qubra dan dishahihkannya. Syaikh Al AlBani mengatakan dalam Al Irwa’ul Ghalil 2/170 “sanad ini shahih dan hadits ini mauquf (ucapan ‘Umar).” Lihat Kasyful Qana’, Al Bahuti 1/419 dan Al Qawanin Al Fiqhiyah, Ibnu Juza 1/49-pent]

Disadur dari Do’a dan Dzikir Pilihan Menurut Tuntunan Sunnah Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wasallam dan Keterangannya – Sa’d bin ‘Ali Wahb AlQohthoni – Maktabah Ar Risalah – Penerjemah: Ahmad Hamdani Ibnu Muslim